Minggu, 03 Januari 2016

Classic Semilir



Formasi Semilir, yang membangun bagian tengah sekuen volkanisme Andesit Tua berumur Oligo-Miosen, acap dipandang sebagai puncak volkanisme eksplosif Pegunungan Selatan. Dari sebuah quarry di Piyungan, tampak bagaimana sebagian penyusun Semilir diendapkan pada lingkungan paralik (perselingan material organik dan silisklastik halus) sebelum didominasi oleh batupasir volkanik. Kehadiran struktur sedimen ‘ripple cross laminae’ mengindikasikan mekanisme sedimentasi arus turbit ‘low-regime’ pada material volkanik yang baru diendapkan pada lingkungan distal. Arah paleo-current sepintas berasal dari timur, apakah itu dari daerah Bayat?

Sesar normal dengan bidang vertikal berarah timur-barat menunjukkan bahwa singkapan ini masih terpengaruh oleh pergeseran Sesar Opak.(Berjalan-jalan di salahsatu hari kejepit nasional minggu ini, bersama tim Geokompetisi HMTG, ke Piyungan, belajar bersama pada sepotong Formasi Semilir

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
;